BAZNAS Lampung Hadiri Apel Rakornas Tanggap Bencana dan Rumah Sehat Baznas di Semarang
baznas Lampung_Apel Rakornas_Tanggap Bencana_dan_Rumah Sehat Baznas_di_Semarang
18/12/2024 | Penulis: admin
Ketua BAZNAS Lampung bersama pengurus BAZNAS Provinsi lain pada Rakor BTB dan RSB di Semarang.
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Se-Provinsi Lampung berpartisipasi dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Baznas Tanggap Bencana (BTB) dan Rumah Sehat Baznas (RSB) yang diselenggarakan BAZNAS RI.
Kegiatan tersebut diadakan di Semarang, pada Jumat 13 s/d 15 Desember 2024. Pembukaan acara dilakukan Apel Kesiapsiagaan Bencana di Lapangan Simpang Lima Semarang, yang dipimpin Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka.
Delegasi Peserta Baznas Provinsi Lampung yang Hadir dalam acara tersebut adalah Ketua BAZNAS Lampung Komarunizar, S.Ag. M.Pd.I, serta para Pimpinan Baznas Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung.
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka membuka langsung Rakornas sekaligus menjadi pemimpin upacara dalam Apel Kesiapsiagaan Bencana tersebut. Dalam sambutannya, Wapres Gibran mengucapkan terima kasih atas peran dan kontribusi aktif BAZNAS selama ini menghimpun serta menyalurkan zakat, infaq dan sedekah bagi masyarakat yang membutuhkan, termasuk bagi penanganan dan pencegahan bencana.
Wapres menekankan akan pentingnya pengelolaan zakat yang profesional, tranparan dan akuntabel yang digunakan untuk penanggulangan bencana sehingga dapat semakin meningkatkan kepercayaan publik dan masyarakat.
Sedangkan Ketua Umum Baznas RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad dalam sambutannya mengatakan bahwa, Rakornas kali ini bentuk komitmen BAZNAS dalam mengkoordinasikan setiap kebijakan kepada BAZNAS se-Indonesia, untuk siap siaga dalam penanggulangan bencana, agar lebih profesional. Kegiatan ini merupakan bagian dari masukan masyarakat agar di bentuk relawan kebencanaan di BAZNAS agar sedekah masyarakat khususnya dalam kebencanaan dapat tersalurkan dengan tepat sasaran dan cepat.
Di lain kesempatan Ketua Baznas Provinsi Lampung, Komarunizar, S.Ag. M.Pd.I mengatakan, akan pentingnya Rakornas dalam kesiapsiagaan Bencana, apalagi Indonesia termasuk salah satu negara yang memiliki potensi resiko terjadinya bencana. Rakornas BTB dan RSB kali ini memiliki goals untuk menyusun strategi penanganan Bencana dan nantinya akan diterjemahkan menjadi program daerah di tingkat propinsi serta Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung.
Komarunizar menekankan, setiap pimpinan Baznas di daerah harus memetakan dan memahami potensi bencana di daerah masing-masing, agar gerakan pertolongan terhadap korban bencana segera dapat dilaksanakan dengan baik, cepat dan tepat sasaran. Selain itu, meminta support kepada Baznas RI dan penentu kebijakan agar membantu sarana dan prasana kebencanaan BAZNAS Provinsi Lampung.
Berita Lainnya
Bumil Potensi Stunting Kota Metro dapat Bantuan 100 Paket Sembako BAZNAS
30/09/2025 | BL-01
Shalat Safar, Memohon Keselamatan dalam Perjalanan
30/09/2025 | BL-01
BAZNAS Instruksikan Amil Pimpinan dan Pelaksana se-Lampung Ikut Sertifikasi Online Zakat
02/10/2025 | BL-01
Menolak Sedekah, Ini Alasan Orang Menyesal di Alam Kubur
28/09/2025 | BL-01
CMS BCA Solusi Keuangan BAZNAS Kelola Dana Umat Transparan dan Akuntabel
27/09/2025 | BL-01
Amanah Asta Cita, Program Beasiswa BAZNAS Percepat Generasi Unggul
28/09/2025 | BL-01

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS