WhatsApp Icon

Hari Santri, Rumah Sehat BAZNAS Lamteng Gelar Layanan Kesehatan

24/10/2025  |  Penulis: BL-01

Bagikan:URL telah tercopy
Hari Santri, Rumah Sehat BAZNAS Lamteng Gelar Layanan Kesehatan

Tim RSB Lamteng menggelar layanan kesehatan di Ponpes Darul Ulum.

Lampung — Rumah Sehat BAZNAS Lampung Tengah (Lamteng) melaksanakan layanan kesehatan dan pemeriksaan golongan darah dalam program kesehatan pesantren pada puncak peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2025. Layanan kesehatan itu berlangsung di Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Ulum Kecamatan Seputih Banyak, Kabupaten Lamteng, Rabu (22/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 hingga pukul 15.00, melayani pemeriksaan kesehatan dan pengobatan sebanyak 172 orang, sedangkan pemeriksaan golongan darah sebanyak 211 orang.

Ketua BAZNAS Lamteng, Bustami mengatakan kegiatan layanan Rumah Sehat BAZNAS (RSB) ini mengedukasi santri pentingnya gaya hidup sehat dengan mengatur pola makan sehat ada gizi sehat, istirahat yang cukup, pentingnya olah raga, berhenti merokok.Selain itu, pencegahan penyakit menular untuk menciptakan santri yang sehat fisik, jiwa,mental serta cerdas, berilmu dan beriman.

“Kegiatan ini merupakan wujud penyaluran dana dan pemberdayaan dana zakat infak dan sedekah (ZIS) melalui Program Kesehatan Pesantren bersumber dari donasi muzaki melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS),” kata Bustami di sela-sela peringatan HSN 2025. Kegiatan ini merupakan layanan di luar gedung RSB, untuk memberikan layanan bagi mustahik agar tetap sehat, sehingga lebih produktif.

RSB memiiki program berkualitas bagi mustahik. Untuk layanan dalam gedung, RSB menyediakan poli umum, poli gigi dan mulut, fisioterapi, poli HTDM, poli KIA, poli gizi, laboratorium layanan berhenti merokok, hingga layanan farmasi. Sementara untuk layanan luar gedung RSB menyediakan layanan giat kuratif, giat promotif, giat preventif, serta pemberdayaan masyarakat, yang mana semua program layanan ini sebagai upaya memberikan kesejahteraan bagi mustahik di bidang kesehatan.

Pada peringatan HSN di Ponpes Darul Ulum, RSB Lamteng menurunkan satu orang dokter umum, empat perawat, dua bidan, satu orang farmasi, satu analis, dan tiga non medis. Dari hasil pemeriksaan kesehatan, penyakit terbanyak adalah Acute pharingitis sebanyak 67 orang, dyspepsia/gastritis (58), anemia (13), hipertensi (10), pulpitis (7), myalgia (6), keluhan kulit/tinea (3), asthma (2), rhinitis Alergi (2), dysmenorhoe (2), refraksi (1), serumen prop (1). Penyakit terbanyak adalah Acute pharingitis (39%), dyspepsia (34%), anemia (7,5%), hipertensi (4%), dan pulpitis (3%).

Dikesempatan terpisah, Ketua BAZNAS Provinsi Lampung, Iskandar Zulkarnain mengatakan RSB adalah salah satu program unggulan BAZNAS sebagai lembaga pemerintah nonstruktural yang salah satu tugasnya adalah memberdayakan masyarakat dan mengentaskan kemiskinan. “Provinsi Lampung baru memiliki dua RSB. Satu berada Kampung Setia Bakti, Kecamatan Seputih Banyak, sedangkan satunya lagi berada di Desa Sukabanjar Kecamatan Gedongtataan. “Kedua RSB tidak memiliki kasir dan melayani mustahik,” kata Iskandar.

Saat ini terdapat 22 RSB di seluruh Indonesia. Dari jumlah itu, sebanyak 18 RSB sudah berjalan dan beroperasi, sedangkan empat RSB masih dalam proses peluncuran. Dalam setahun terakhir, jumlah penerima manfaat RSB pada tahun 2023 sebanyak 248.331 jiwa. Kemudian sejak Januari 2024 hingga Juni 2024 penerima manfaatnya mencapai 141.894 jiwa di seluruh Indonesia. ***

Anda juga dapat menunaikan zakat, infak, dan sedekah (ZIS) dengan cara transfer via rekening:

  • BSI: 771 166 4477
  • BCA Syariah: 0660 1701 01
  • BTN Syariah: 817 1000 036
  • Bank Lampung: 3800 003031 093

a.n. Badan Amil Zakat Nasional Provinsi Lampung atau melalui baznas.go.id/bayarzakat. Nantinya Anda akan menerima Bukti Setor Zakat dari BAZNAS. ***

Bagikan:URL telah tercopy
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat